Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei 21, 2025

Langkah Prajurit di Ujung Negeri: Satgas TNI Gelar Operasi Teritorial Kesehatan di Kampung Wombru

MAGE'ABUME , SABTANEWS.COM — Dalam balutan udara dingin dan sunyi khas pegunungan Papua, semangat pengabdian tidak pernah padam. Satgas Yonif 700/Wira Yudha Cakti melalui Pos Pintu Jawa kembali menorehkan kisah kemanusiaan yang heroik dan menyentuh hati. Di tengah medan berat dan akses terbatas, mereka membawa terang harapan melalui pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat pedalaman. (4 Juli 2025). Dipimpin langsung oleh Danpos Pintu Jawa, Letda Inf Risal, kegiatan ini dilaksanakan di Kampung Wombru, Distrik Mage’abume, dan dihadiri oleh warga dari berbagai kampung sekitar. Dua pasien menjadi potret nyata kebutuhan dan harapan masyarakat akan layanan kesehatan: Etinus, warga Kampung Wombru yang mengeluhkan sakit kepala menahun, serta Mama Yesina, seorang ibu dari Kampung Kembru yang datang dari jauh demi mendapatkan perawatan. Dalam suasana yang hangat meski dikelilingi rimbun pegunungan, para prajurit bergerak cepat dan sigap, menjadikan honai warga sebagai tempat layanan keseha...

Lapas Pekanbaru Gelar VCT dan Pemeriksaan Viral Load untuk Cegah Penularan HIV/AIDS

PEKANBARU, SABTANEWS.COM -- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru bekerja sama dengan Puskesmas Sapta Taruna menggelar penyuluhan kesehatan dan pemeriksaan Voluntary Counseling and Testing (VCT) bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang baru masuk, serta pemeriksaan Viral Load bagi WBP yang hidup dengan HIV/AIDS (ODHA), Rabu (21/05). Pekanbaru, Oketimes.com — Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru bekerja sama dengan Puskesmas Sapta Taruna menggelar penyuluhan kesehatan dan pemeriksaan Voluntary Counseling and Testing (VCT) bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) yang baru masuk, serta pemeriksaan Viral Load bagi WBP yang hidup dengan HIV/AIDS (ODHA), Rabu (21/05). Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya lapas untuk memperkuat layanan kesehatan sekaligus mendeteksi dini potensi penularan HIV/AIDS di lingkungan dengan risiko tinggi seperti lapas. Penyuluhan bertujuan meningkatkan kesadaran para WBP mengenai HIV/AIDS, pentingnya pemeriksaan dini, serta langkah-la...

SMAN 16 Pekanbaru Merangkai Robotik Program P5 Rekayasa dan Teknologi

PEKANBARU, SABTANEWS.COM  -- SMA Negeri 16 yang berlamat di jalan Pramuka RT/ RW 3/6 desa kelurahan Lembah Sari kecamatan Rumbai Timur, kabuoaten kota Pekanbaru provinsi Riau, 10 tahun diresmikan tepatnya  pada tanggal 29 Mei 2015 , hingaa sampai saat ini memotivasi anak didiknya agar lebih terampil dan menjadi kebanggaan. Meskipun berada diujung kota Pekanbaru yang berbatasan dengan kabupaten Siak, kepala sekolah dan tenaga pengajar memiliki komitmen untuk mentransfer ilmu pengetahuan kepada siswa/siswi kebangannya. Berjalannya waktu, kurang lebih 2 tahun sejak dipercaya menjabat kepala sekolah SMA Negeri 16 Pekanbaru, Dr Hj Nurhafni M,Pd, melanjutkan membenahi sekolah kebangannya dalam proses belajar mengajar. Sebagai pemimpin disekolah terkategori tersudut, Dr Hj Nurhafni M,Pd yang memiliki kepribadian rendah hati dan gampang tersenyum memberikan kisah nya.  " Diakuinya, tanggungjawab yang dimilikinya tentu tidak mudah, selama ini ia dan guru- guru tenaga pengajar berp...

Ditlantas Polda Riau Tertibkan ODOL dan Travel Gelap, Temukan SIM Palsu dan Puluhan Pelanggaran

  PEKANBARU, SABTANEWS.COM  – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Riau melalui Subdit Gakkum bersama UPPKB Tenayan Raya melaksanakan operasi gabungan penertiban kendaraan Over Dimension and Over Loading (ODOL) serta travel gelap (Penumbar), Rabu (21/5) di Jalan Lintas Pekanbaru–Pelalawan. Operasi dimulai pukul 09.00 WIB dan melibatkan 11 personel Ditlantas serta 9 personel UPPKB. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan keselamatan lalu lintas dan menekan pelanggaran kendaraan angkutan barang. Dirlantas Polda Riau, Kombes Pol Taufiq Lukman Nurhidayat, menegaskan penertiban ODOL sebagai komitmen Polri dalam menciptakan lalu lintas yang aman dan tertib. > “Ini bukan hanya penegakan hukum, tapi upaya mencegah kerusakan jalan dan mengurangi risiko kecelakaan,” ujarnya. Penindakan dan Pelanggaran Petugas menemukan sejumlah pelanggaran, termasuk satu pengemudi dengan SIM palsu yang langsung diamankan dan didata. Selain itu, terdapat pelanggaran knalpot brong dan pelat nomor tidak...

Polda Riau Tingkatkan Keterbukaan Informasi Publik: PPID Jadi Garda Terdepan

PEKANBARU, SABTANEWS.COM  - Polda Riau menggelar pelatihan penguatan PPID untuk memastikan akses informasi yang cepat, akurat, dan akuntabel bagi masyarakat. Bidang Humas Polda Riau baru-baru ini menyelenggarakan pelatihan bertajuk “Peningkatan Kemampuan Pejabat PPID Satker dan Jajaran Polda Riau serta Optimalisasi Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi” di Media Center Polda Riau. Kegiatan yang dibuka langsung oleh Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Anom Karibianto, SIK, ini dihadiri oleh pejabat PPID Satker Polda Riau dan diikuti secara daring oleh para Kasi Humas Polres Jajaran Polda Riau. Pelatihan ini menghadirkan narasumber penting, yaitu Ketua Komisi Informasi Provinsi Riau, Bapak Tatang Ardiansyah, SH.I, dan Komisioner Bidang Penyelesaian Sengketa Informasi, Bapak H. Asril Darma, S.Si., M.I.Kom., C.Med., SP., Ap. Kombes Anom menekankan peran krusial PPID dalam memberikan akses informasi yang cepat, akurat, dan transparan kepada masyarakat, sebagai pilar penting tata kelola p...

Sidokkes Polres Kampar Periksa Kesehatan Personel Polsek Bangkinang Barat, Berikan Edukasi Pola Hidup Sehat

BANGKINANG BARAT, SABTANEWS.COM –  Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Kampar melaksanakan pemeriksaan kesehatan rutin kepada 20 personel Polsek Bangkinang Barat pada Rabu (21/5/2025) pagi.   Kapolres Kampar AKBP Mirhadi M melalui PS. Kasidokkes Polres Kampar Bripka Indra Gunawan menyampaikan bahwa Pemeriksaan yang berlangsung dari pukul 08.30 WIB di depan lobi Mako Polsek Bangkinang Barat ini bertujuan untuk memantau kesehatan personel dan memberikan edukasi untuk menjaga kesehatan prima. Pemeriksaan meliputi pengecekan tekanan darah, pemeriksaan laboratorium sederhana (gula darah, asam urat, dan kolesterol), serta pengukuran lingkar perut dan berat badan.  Sidokkes juga memberikan obat-obatan kepada personel yang membutuhkan. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa satu personel ditemukan memiliki tekanan darah dan gula darah yang cukup tinggi.  Personel tersebut telah diberikan pengobatan dan edukasi mengenai pola hidup sehat, termasuk pengaturan pol...

Jadi Garda Terdepan Keterbukaan Informasi Publik, Polda Riau Gelar Pelatihan Penguatan PPID

PEKANBARU, SABTANEWS.COM –  Menjadi garda terdepan keterbukaan informasi publik, Polda Riau gelar Pelatihan Penguatan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID), Rabu (21/5/2025). Pelatihan yang berlangsung di Media Center Polda Riau ini diikuti PPID dari seluruh Satker dan Polres jajaran. Kegiatan bertajuk "Peningkatan Kemampuan Pejabat PPID Satker dan Jajaran Polda Riau serta Optimalisasi Pengelolaan Informasi dan Dokumentasi" ini dibuka Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Anom Karibianto, S.I.K, dan diikuti para peserta, baik secara langsung maupun melalui *Zoom Meeting. Dalam sambutannya, Kombes Anom menegaskan bahwa PPID merupakan garda terdepan dalam menjamin akses informasi yang cepat, akurat, dan dapat dipertanggungjawabkan kepada publik.  “PPID bukan hanya pelayan informasi, tapi juga ujung tombak dalam menjaga kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian,” terangnya. Ketua Komisi Informasi Provinsi Riau, Tatang Yudiansyah, SH.I dan Komisioner Penyelesa...

Siswa TK Mutiara Bunda Kunjungi Mapolsek Tapung, Belajar Mengenal Profesi Kepolisian

TAPUNG, SABTANEWS.COM –  Taman Kanak-kanak (TK) Mutiara Bunda Desa Petapahan, Kecamatan Tapung, melakukan kunjungan edukatif ke Mapolsek Tapung pada Rabu (21/5/2025) pagi. Kapolres Kampar AKBP Mirhadi M melalui Kapolsek Tapung Kompol David Harisman menyampaikan bahwa Kunjungan ini bertujuan untuk memperkenalkan siswa dengan profil dan aktivitas kepolisian serta sebagai bagian dari program pembelajaran puncak tema mereka. Sebanyak 30 siswa TK Mutiara Bunda, didampingi lima orang guru dan pendamping, disambut langsung oleh Kapolsek Tapung, Kompol David Harisman, beserta Panit Lantas, IPTU Nurzaman, dan anggota Polsek Tapung lainnya. Kegiatan kunjungan diawali dengan sosialisasi rambu-rambu lalu lintas dan tugas-tugas kepolisian, termasuk penjelasan tentang pelayanan kepolisian.  Para siswa juga diberikan kesempatan untuk bertanya seputar tugas polisi. Selanjutnya, para siswa diajak berkeliling Mapolsek Tapung untuk mengenal lingkungan dan ruangan kerja yang ada, di antaranya rua...

Babinsa Latih Kemampuan Lintas Medan Siswa SMK Sakti Gemolong, Bangun Kedisiplinan dan Ketahanan Fisik

SRAGEN, SABTANEWS.COM -- Dalam rangka meningkatkan kedisiplinan, kemampuan, dan ketahanan fisik siswa, Pelda Sarto beserta tujuh orang anggota Koramil 15/Gemolong Kodim 0725/Sragen memberikan pelatihan lintas medan kepada siswa SMK Sakti Gemolong, Rabu (21/05/2025).  Kegiatan ini tidak hanya melatih kemampuan fisik, tetapi juga menanamkan nilai-nilai kedisiplinan, kerjasama tim, dan kepemimpinan.  Pelatihan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa dalam membina generasi muda agar menjadi pribadi yang tangguh dan siap menghadapi tantangan. Pelatihan lintas medan yang diberikan Babinsa meliputi berbagai materi, antara lain teknik berjalan di medan yang sulit, teknik pengamanan diri, dan teknik pertolongan pertama pada kecelakaan.  Siswa dilatih untuk mampu melewati berbagai rintangan, seperti tanjakan, turunan, dan medan yang berlumpur.  Pelatihan ini dirancang agar siswa mampu meningkatkan kemampuan fisik dan mental mereka.  Selain materi teknis, Pelda Sarto juga ...

Tak Hanya Fokus Buat Jalan TMMD Juga Gelar Donor Darah

BOYOLALI, SABTANEWS.COM -- Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Kodim 0724/Boyolali tak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur di Desa Kayen Kecamatan Juwangi Kabupaten Boyolali, kegiatan non-fisik juga gencar dilaksanakan, menyentuh langsung kebutuhan kesehatan masyarakat setempat. Hari ini Satgas TMMD bersama berbagai pihak menggelar aksi donor darah  yang dipusatkan di rumah Bapak Anung Suteja dukuh Bajangan Desa Kayen Kecamatan Kemusi Kabupaten Boyolali. Rabu ( 21/05/25) Bati Bakti TNI Kodim 0724/Boyolali Peltu Sutarto yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, menyampaikan bahwa TMMD memiliki dua sasaran utama, yakni fisik dan non-fisik. “Kegiatan TMMD ini tidak hanya fokus pada pembangunan jalan, jembatan, atau rehab rumah saja. Kami juga melaksanakan kegiatan non-fisik seperti pelayanan KB dan donor darah dengan harapan masyarakat bisa hidup lebih sehat,” ujarnya di sela-sela kegiatan. Peltu Sutarto juga berharap kegiatan ini dapat...

Satgas Yonif 641/Bru Lakukan Yankes Keliling Bagi Masyarakat Distrik Bolakme

JAYAWIJAYA, SABTANEWS.COM - Pelayanan kesehatan dan Pengobatan adalah kegiatan rutin pos yang dapat dilaksanakan kapan saja untuk membantu kesehatan masyarakat, seperti halnya yang dilaksanakan personel Pos Bolakme Satgas Yonif 641/Bru yang melaksanakan pelayanan kesehatan keliling untuk masyarakat berobat di Distrik Bolakme, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan,  (21/05/2025). Dalam keterangan bahwa mama dan bapa yang sakit tidak bisa datang ke pos untuk itu personil Pos melaksanakan pengobatan keliling untuk masyarakat dengan keluhan yang di alaminya. Personil kesehatan selaku pelayanan kesehatan Pos Bolakme  Yonif 641/Bru mengecek kesehatan terlebih dahulu. Setelah itu lansung diberikan obat sesuai penyakit yang alaminya. Personil kesehatan Pos Bolakme menerangkan bahwa pengaruh iklim di sini membuat masyarakat mudah terjangkit penyakit yang berpengaruh pada kesehatannya. Seperti penyampaian Danpos Bolakme Lettu Jhon Arthur Hamonangan Sinaga tugas pokok Satgas Yo...

SDN dan Balai Desa Terendam Banjir di Trenggalek, TNI dan DAMKAR Sigap Bersihkan Lumpur

TRENGGALEK, SABTANEWS.COM  – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Trenggalek sejak Selasa sore (20/5/2025) memicu terjadinya bencana alam di sejumlah titik. Mulai dari tanah longsor hingga banjir melanda beberapa wilayah, termasuk Kecamatan Pogalan yang mengalami banjir cukup parah. Dua fasilitas umum: SD Negeri Ngadirenggo dan Balai Desa Ngadirenggo turut terendam air bah. Respon cepat datang dari jajaran TNI Koramil 0806-02/Pogalan yang bersinergi dengan Pemadam Kebakaran (DAMKAR) Trenggalek. Rabu pagi (21/5/2025), mereka langsung melakukan kerja bakti pembersihan sisa banjir berupa lumpur dan sampah yang terbawa arus. Dipersenjatai alat sederhana serta bantuan mobil pemadam kebakaran untuk menyemprot lumpur, para Babinsa bersama petugas DAMKAR terlihat berjibaku membersihkan halaman dan ruangan sekolah serta balai desa yang masih digenangi lumpur tebal. Sinergi antara aparat TNI dan petugas kebencanaan terlihat begitu solid dalam meringankan dampak bencana. “TNI, khususn...

Kenal Pamit, Gubri Abdul Wahid Nilai Sosok Feri Yunaldi sebagai Pemimpin Rendah Hati

Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid didampingi istri. PEKANBARU, SABTANEWS.COM - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid menyampaikan kesan mendalam terhadap Marsma TNI Feri Yunaldi, yang dinilainya sebagai sosok pemimpin rendah hati, berani, dan dekat dengan masyarakat. Hal itu disampaikannya pada acara kenal pamit Komandan Lanud Roesmin Nurjadin di Gedung Daerah Balai Serindit, Sabtu malam (17/5/2025). "Pak Feri orang yang humble, berani, dan membekas di hati kami. Walau saya baru tiga bulan menjabat dan Kapolda dua bulan, kesan kami terhadap beliau sangat positif. Kalau bukan orang berani, tidak mungkin bisa menjadi angkatan udara," ujar Gubernur Wahid. Selama menjabat, Marsma Feri dinilai telah banyak memberi kontribusi penting bagi masyarakat Riau, mulai dari pembangunan masjid,  hingga peran aktif dalam isu pertahanan dan penanggulangan bencana. Wahid pun mengucapkan terima kasih dan berharap Feri tidak melupakan Riau meski akan bertugas di tempat baru. “Jasa Bapak luar biasa. ...

Ketua DPC LIN : Tangkap Bandar Rokok Ilegal, Jalurnya Jelas Tapi Kenapa Dibiarkan?

PONTIANAK KALBAR, SABTANEWS.COM – Peredaran rokok ilegal di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, kian tak terbendung. Kawasan pergudangan Indomarko lama di Jalan Komyos Sudarso kini disebut-sebut sebagai “surga” bagi rokok tanpa cukai yang sah , yang dijual bebas tanpa rasa takut. Ketua Dewan Pimpinan Cabang Lembaga Investasi Negara (DPC LIN), angkat suara atas fenomena ini dan menyebut kondisi ini sebagai skandal hukum terbuka yang dibiarkan terjadi. Selasa. 20/5/2025 Jenis Rokok yang di tampung di pergudangam tersebut adalah" JANDA ,RASTEL,PAPA MUDA,MBS dan lain sebagainya,menurut keterangam tim lapangam saat turun keplapangan pada 20 mei 2025 dini hari. Dalam temuan tersebut bahwa ada beberapa unit mobil dan contener sedang membongkar muatan rokok tersebut yang mengunakan kardus polos,dan lanjut di langsir ke mobil bok kecil untuk di ecer ke beberapa wilayah. “Ini bukan lagi rahasia. Rokok ilegal dijual bebas di kios-kios tanpa ada rasa takut. Seolah hukum tak lagi berlaku di sini...

Sertijab Danlanud HNM dan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 21/D.I Lanud HNM

TNI AU. BATAM, SABTANEWS.COM --  Panglima Komando Operasi Udara I Marsma TNI Muzafar, S.Sos., M.M., pimpin upacara Serah Terima Jabatan Komandan Lanud Hang Nadim (wilayah Batam) dari Letkol Pnb Sony Aji Pranomo, S.T., M.I.Pol., kepada Letkol Pnb Hendro Sukamdani, M Tr. Opsla,  bertempat di Gedung Roesmin Nurjadin, Makoopsud I Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa, (20/5/25). Dikesempatan yang sama, dilaksanakan juga serah terima jabatan Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 21/D.I Lanud Hang Nadim dari Ny. Ade Sony Aji kepada Ny. Tia Hendro Sukamdani. Komandan lama Letkol Pnb Sony Aji Pramono, S.T., M.I.Pol., selanjutnya akan menjabat sebagai Kadispotdirga Lanud Adisutjipto, sedangkan Komandan baru,  Letkol Pnb Hendro Sukamdani, M.Tr.Opsla, sebelumnya menjabat sebagai Pabandya-2/Anevlap Paban I/Ren Sops TNI. Panglima Koopsud I Marsma TNI Muzafar, S.Sos., M.M, Dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi- tingginya, kepada Letkol Pnb Sony Aji Pramono, S.T....

Passing In Komandan Lanud Hang Nadim, Disambut Seluruh Personel dengan Penuh Kehormatan dan Semangat.

BATAM, SABTANEWS.COM - Komandan Lanud (Danlanud) Hang Nadim yang Baru, Letkol Pnb Hendro Sukamdani, M.Tr.Opsla secara resmi melaksanakan tradisi Passing In, kegiatan ini dimulai dengan pemyambutan oleh Kepala Dinas Operasi (Kadisops) Mayor Pas Gerry Kurniawan, S.E. diawali dengan pengalungan bunga kepada Danlanud dan pemberian Hand Bouqet kepada Ketua PIA Ardhya Garini Cab 21/D.I Lanud Hang Nadim dengan penuh semangat dan kehormatan di Gerbang Mako Lanud Hang Nadim. Rabu (21/5/2025) Upacara penyambutan berlangsung khidmat di halaman Mako Lanud Hang Nadim. Seluruh jajaran personel dari berbagai satuan hadir untuk memberikan penghormatan kepada Danlanud baru, menandai dimulainya masa kepemimpinannya di Lanud tersebut. Tradisi Passing In merupakan salah satu bentuk penghargaan dan penghormatan terhadap pejabat baru, serta sebagai simbol diterimanya kepemimpinan baru oleh seluruh anggota satuan. Dalam sambutannya, Danlanud Hang Nadim menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang...

Satgas Yonif 642/Kps Laksanakan Karya Bakti di Sekitar Gereja

  KAIMANA, SABTANEWS.COM - Pos Yamor melaksanakan karya bakti di Gereja Kemah Injil Indonesia (GKII) Kampung Ururu Distrik Yamor Kabupaten Kaimana, Papua Barat. Dalam menciptakan lingkungan yang bersih , nyaman dan asri, pos Yamor melaksanakan kegiatan karya bakti di gereja. Yang mana kegiatan ini dilakukan agar jemaat di gereja tersebut dapat beribadah dengan tenang dan nyaman. Kegiatan ini dilaksanakan yaitu dengan membersihkan halaman gereja dan sekitarnya, seperti mengikis rumput dan lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan dengan aman dan lancar, bapak gembala selaku kepala di gereja tersebut mengucapkan banyak terimakasih kepada personel pos atas bantuan tenaga yang diberikan, semoga Tuhan memberkati personel pos yamor dan khususnya yonif 642/Kapuas. (Pen Yonif 642/Kps)

Danrem 081/DSJ Pimpin Pencarian Korban Hilang Bencana Longsor di Trenggalek

TRENGGALEK, SABTANEWS.COM - Hingga siang ini pukul 13.00 WIB, ratusan personel dari TNI, Polri, Basarnas, BPBD, dan relawan terus melakukan pencarian terhadap enam warga korban longsor di Desa Depok, Kecamatan Bendungan, Kabupaten Trenggalek, Rabu (21/5/2025). Masalah cuaca dan sulitnya kondisi medan menjadi kendala utama dalam proses pencarian meski telah dibantu dengan mengerahkan beberapa alat berat. "Kendala utama kami dalam mencari para korban adalah struktur tanahnya yang labil dan berlumpur membuat rawan terjadinya longsor susulan. Di samping itu, ruang gerak juga sangat terbatas, khususnya bagi alat berat yang ikut diterjunkan," kata Danrem 081/DSJ, Kolonel Arm Untoro Hariyanto saat memimpin langsung proses pencarian para korban di lokasi. "Selain itu, curah hujan di lokasi cukup tinggi, sehingga kalau hujan turun pencarian terpaksa harus kita hentikan untuk menghindari terjadinya longsor serupa," imbuhnya. "Kita berdoa, semoga cuaca hari ini bersahabat...

Satgas Pamtas RI-RDTL Pos Inbate Lakukan Pembinaan Pramuka di SDK Inbate

BELU, SABTANEWS.COM  – Dalam rangka mendukung pendidikan karakter dan keterampilan generasi muda di wilayah perbatasan, personel Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY dari Pos Inbate melaksanakan kegiatan pembinaan Pramuka di SDK Inbate.  Kegiatan dipimpin oleh Pratu Selamet E.W bersama empat orang personel Pos Inbate. Mereka memberikan pelatihan dasar Pramuka kepada para siswa-siswi, khususnya materi tentang simpul dan ikat tali. Antusiasme tinggi tampak dari para siswa yang dengan semangat mengikuti setiap instruksi. Keceriaan juga terlihat dari wajah para guru dan murid atas kunjungan dan keterlibatan langsung anggota TNI dalam kegiatan edukatif tersebut. “Kami merasa senang dan terbantu dengan kehadiran anggota Satgas. Anak-anak sangat antusias belajar bersama mereka,” ungkap salah satu guru SDK Inbate. (Pen Yonarhanud 15/DBY)