Babinsa Gotong Royong, Perbaiki Bahu Jalan Demi Keamanan dan Kelancaran

- Mei 06, 2025
advertise here


SRAGEN, SABTANEWS.COM -- Demi meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas di Kp Candi Asri RT 45/10 Kelurahan Plumbungan Kecamatan Karangmalang , Bintara Pembina Desa dari Koramil  02/Karangmalang Kodim 0725/Sragen Serma Sumartana aktif berpartisipasi dalam kegiatan kerja bakti pengecoran bahu jalan.  Kegiatan yang melibatkan warga setempat ini menunjukkan sinergi positif antara TNI dan masyarakat dalam membangun infrastruktur desa, Selasa (06/05/2025).

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, Dengan bahu jalan yang lebih baik, risiko kecelakaan dapat diminimalisir dan lalu lintas menjadi lebih lancar “ Kata  Sumartana.

Kegiatan kerja bakti ini melibatkan  warga desa dan berlangsung dengan penuh semangat gotong royong.  Mulai dari persiapan, pencampuran material, hingga pengecoran dilakukan secara bersama-sama.  

Hasil dari kerja keras bersama ini adalah bahu jalan yang lebih kokoh dan aman.  Peningkatan infrastruktur ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama dalam meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas di Kelurahan Plumbungan.  Keberadaan Babinsa sebagai penggerak dan pemersatu dalam kegiatan ini menjadi contoh nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Kegiatan ini juga menjadi buktinyata komitmen TNI dalam mendukung pembangunan di daerah.  Dengan partisipasi aktif Babinsa dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan, diharapkan dapat tercipta sinergi yang kuat antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa yang lebih maju dan sejahtera.

(Agus Rodo Kemplu)

Advertisement advertise here