Langsung ke konten utama

Polsek Pangean dan Patrolikriminal86.com Gelar Jumat Barokah, Salurkan Bantuan untuk Warga Kurang Mampu

PANGEAN, KUANSING, SABTANEWS.COM  - Polsek Pangean bersama media Patrolikriminal86.com menunjukkan kepedulian terhadap sesama melalui kegiatan rutin Jumat Barokah. Kali ini, kegiatan dilaksanakan di Desa Padang Tanggung, Kecamatan Pangean, pada Jumat, 21 November 2025.   PTU Aman Sembiring, SH., beserta jajaran Polsek Pangean hadir langsung dalam kegiatan bakti sosial ini untuk memberikan bantuan. Dan semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat untuk kehidupan sehari - hari. IPTU Aman Sembiring, SH., menyampaikan bahwa kegiatan ini terlaksana berkat partisipasi anggota Polsek Pangean yang menyisihkan sebagian rezekinya untuk peduli sesama. Adapun bantuan yang di berikan berupa paket sembako. Ibuk Suraida, salah seorang warga kurang mampu di Desa Padang Tanggung, Pangean, menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Ucapan serupa juga disampaikan oleh Bapak Saharuddin, penerima bantuan lainnya. Selain Saharuddin dan Ibu Suraida, bantuan juga diberikan kepada Ibu...

Heboh..!! Ratusan Aktivis dan Masyarakat Demo Kantor PT Medan dan DPW Partai Nasdem


MEDAN, SABTANEWS.COM -- Viral Kasus Penganiayaan yang diperbuat oleh Oknum Anggota DPRD Tapanuli Selatan EES, dan telah terpidana sebagai Pelaku Penganiayaan dan diduga sebagai Provokator Kerusuhan di Proyek PLTA Batangtoru.

Dalam perguliran kasus ini, ratusan mahasiswa yang bergabung dalam Aliansi Mahasiswa Sumatera Utara juga telah menggelar aksi damai di depan Kantor Pengadilan Tinggi Medan, Senin (20/1/2025) lalu.

Kini, untuk kedua kalinya, Ratusan Aktivis bersama masyarakat tersebut mengelar aksi unjuk rasa di depan Kantor PT Medan, di Jalan Ngumban Surbakti, Jumat (31/1/2025).

Mereka menuntut agar Hakim memberi tuntutan hukuman yang seberat-beratnya kepada oknum anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tapanuli Selatan (Tapsel) EES dari Partai Nasdem yang terbukti telah melakukan perbuatan melanggar hukum.

"Kami dari Aliansi Mayarakat Sumut Peduli Hukum. Kami hadir disini terkait kasus kerusuhan dan penganiayaan di PT PLTA Batangtoru Tapsel yang dilakukan oleh oknum anggota DPRD Tapsel yaitu, EES di hukum seberat-beratnya, agar ada efek jera terhadap perwakilan rakyat lainnya", ucap Ketua Aksi Farijar alias Boy saat dikonfirmasi Awak Media.

Lanjutnya, saat melakukan orasinya mengatakan, bahwa sebagai masyarakat, pihaknya menginginkan Wakil Rakyat harus benar-benar berintegritas, berilmu, beradap kepada masyarakat, karena dipilih oleh masyarakat, dan seharusnya melindungi dan mengayomi rakyat, namun kenyataannya menganiaya rakyat

“Kami mohon kapada Ketua Pengadilan Negeri Tapsel dan Hakim yang menyidang oknum ESS ini agar dihukum seberat-beratnya, Kami tidak ingin Wakil Rakyat yang bersifat arogan…!! Preman…!! Kami ingin wakil rakyat yang berintegritas, bermoral berahklak baik, santun dan beradab”, ucap Boy dalam orasinya.

Dalam aksi damai tersebut turut serta Satuan Tugas Bela Wartawan dan Negara (SATBEL) DPW Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia ( PWDPI) Sumatera Utara, meminta agar hukum ditegakkan seadil-adilnya

"Kami minta Hakim Mulia agar menegakkan hukum seadil-adilnya tidak pandang bulu", kata Ketua SATBEL DPW PDPIW SUMUT Sandi Andika saat dikonfirmasi wartawan.

Selepas aksi damai dilakukan, para Pendemo meranjak ke kantor DPW Partai Nasdem Sumatera Utara, jalan HM Yamin Medan.

Pantauan Awak Media yang bergabung di DPW PWDPI SUMUT, sesampai di lokasi Kantor DPW Partai Nasdem Sumut, Ketua Iskandar ST, tidak berada ditempat, dan tidak terlihat satu orang pengurus yang tampak di kantor.

Saat salah satu satpam bermarga Pardede saat dijumpai oleh Ketua Aksi mempertanyakan keberadaan Ketua atau Pengurus Partai Nasdem, Satpam menjawab, bahwa para pengurus tidak ada ditempat (Kantor).

Sementara, sesuai keterangan Boy selaku Ketua Aksi, bahwa sebelumnya telah melayangkan surat aksi ke Kantor DPW Partai Nasdem Sumut

“Kami telah melayangkan surat tiga hari yang lalu, sebagai pemberitahuan aksi ke Ketua DPW Partai Nasdem tertanggal 28 Januari 2025, tapi kenapa malah seorang pun tidak ada masuk kantor, ini tidak koperatif ”, kesal Boy.

Atas kekecewaan tersebut, para Pendemo melakukan sholat bersama di halaman Kantor DPW Partai Nasdem.

Suasana aksi damai yang juga dalam pengawalan oleh pihak kepolisian berjalan aman dan terkendali, usai sholat, para pendemo beranjak pulang. (***)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kasus Gantung Diri di RSJ Tampan Diduga Petugas Jaga Lalai Mengontrol CCTV

PEKANBARU, SABTANEWS.COM  - Terkait meninggalnya pasien RSJ Tampan yang diduga gantung diri, pihak keluarga korban AN menduga adanya kelalain petugas sehingga pasien gantung diri, ungkap Fiil Kunto ( keluarha dekat almarhum Ahmad Nurhadi )  saat dijumpai untuk memberikan keterangan di Polresta Pekanbaru, Rabu (30/4/2025). "Dimana, berdasarkan rekaman cctv yang ditunjukan Kepolisian kepada kami adanya percobaan gantung diri adik kami tersebut sebanyak dua kali percobaan", ucap Fiil. "Berdasarkan jam di rekaman cctv, percobaan gantung diri pertama terjadi pada hari Jumat (25/4) dipukul 05.46 sore, tapi gagal bunuh dirinya, karena kain atau baju yang dipakai korban melorot. Kemudian diulang lagi mengikat dipukul 05.48 dan dipukul 05.50 barulah diilitan dilehar turun dan menggantung, kemudian dipukul 5.52 badan korban masih bergerak dan gantung diri tersebut dijendela", terang Fiil. "Dan dipukul 05.58 baru ditemukan gantung diri oleh 3 orang petugas dan dinyatakan ...

Ikut Meriahkan HBP ke-61, Sekda Rohul Hadir di Lapas Pasir Pangarayan

PASIR PANGARAYAN, SABTANEWS.COM  - Puncak Hari Bakti Pemasyarakatan (Hbp) ke 61 Tahun 2025 di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Pasir Pangarayan berlangsung khidmat dan meriah pada Senin (28/4/2025). Kegiatan puncak ini dilaksanakan Tasyakuran secara serentak seluruh jajaran Pemasyarakatan Indonesia via zoom meeting. Hadir langsung di Lapas Pasir Pangarayan Bupati Rokan Hulu Anton,S.T.M.M yang diwakilkan Sekretaris Daerah M. Zaki,Ketua Dprd Rokan Hulu Hj Sumiartini, Kepala Kejaksaan Negeri Rokan Hulu, Ketua Pengadilan Negeri Pasir Pengaraian, Ketua Pengadilan Agama Pasir Pengaraian,dan Kepala Kementerian Agama Rohul. Dalam sambutan nya via virtual Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto menyampaikan Enam puluh satu tahun Pemasyarakatan, bukan sekadar hitungan waktu. Ini juga setara dengan ribuan kisah pengabdian, ribuan pekik perjuangan dan tentunya kesediaan tanpa pamrih dari para petugas yang bekerja dalam sunyi, menjaga api pembinaan tetap menyala di tengah ge...

Kejati Riau Geledah Kantor Disdikbud Rohil, Usut Dugaan Korupsi DAK Rp40 Miliar

Serangkaian kegiatan Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau menggeledah Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) di Bagansiapiapi, Rabu (30/4/2025). Langkah ini merupakan bagian dari penyidikan kasus dugaan korupsi Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan dan rehabilitasi Sekolah Dasar (SD) tahun anggaran 2023. ROKAN HILIR, SABTANEWS.COM – Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau menggeledah Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) di Bagansiapiapi, Rabu (30/4/2025). Langkah ini merupakan bagian dari penyidikan kasus dugaan korupsi Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk pembangunan dan rehabilitasi Sekolah Dasar (SD) tahun anggaran 2023. “Penggeledahan dilakukan oleh Tim Penyidik pada Bidang Tindak Pidana Khusus Kejati Riau,” kata Kepala Seksi Penerangan Hukum dan Humas Kejati Riau, Zikrullah. Dari penggeledahan itu, penyidik menyita sejumlah dokumen penting dan satu unit laptop yang diduga digunakan untuk menyusun rekapitulasi dana proyek. Data awal m...