MUSNAHKAN SAWIT ILEGAL DI TN.TESSO NILO, DANREM 031/WB TEGASKAN KOMITMEN LINDUNGI KAWASAN KONSERVASI

Gambar
PELALAWAN, SABTANEWS.COM — Dalam upaya mendukung pemulihan kawasan hutan konservasi, Danrem 031/Wira Bima Brigjen TNI Sugiyono melaksanakan kegiatan pemusnahan tanaman sawit ilegal sekaligus penanaman pohon kembali di kawasan Taman Nasional (TN) Tesso Nilo, Desa Segati, Kabupaten Pelalawan. (2/7). Danrem 031/WB didampingi oleh Kasi Intel Kasrem 031/WB, Letkol Cpn Fransiskus Hendra Gunawan dan Dantim Intel Korem 031/WB Mayor Kav Christopher Leonard Bessie, serta melibatkan sinergi lintas sektor mulai dari Balai TN. Tesso Nilo, aparat penegak hukum, pemerintah daerah, hingga unsur masyarakat peduli lingkungan menunjukkan komitmen nyata dalam menyelamatkan kawasan konservasi yang selama ini terancam akibat alih fungsi lahan secara ilegal. Pemusnahan ini merupakan bagian dari upaya strategis dalam memulihkan TN. Tesso Nilo sebagai kawasan hutan konservasi yang selama ini terancam akibat aktivitas perambahan dan penanaman sawit secara ilegal. Kegiatan ini dilanjutkan dengan penanaman pohon ...

Pj Bupati Dairi Jadi Irup HUT Bank Sumut Ke-63

SABTANEWS COM - DAIRI - Dengan mengusung tema Tema "Selaras dan Harmoni Membangun Sumut" pada peringatan HUT Ke 63 tahun Bank Sumut Tahun 2024 Penjabat (Pj) Bupati Dairi Surung Charles Bantjin menjadi inspektur  upacara peringatan HUT Bank Sumut Ke-63 di kantor cabang Bank Sumut, Sidikalang Senin (4/11/2024).
"Ini merupakan suatu tema penuh makna dan pesan kep  yang menggambarkan semangat untuk menciptakan sinergi dan keseimbangan dalam menjalankan peran Bank Sumut sebagai mitra pembangunan di Sumatera Utara," kata Charles mengawali.

"Saya, atas nama Pemerintah Kabupaten Dairi, seluruh jajaran dan masyarakat menyampaikan selamat ulang tahun kepada Bank Sumut. Kepada segenap pegawai saya mengajak, mari menyelaraskan langkah dan terus meningkatkan kinerja. Usia 63, usia yang dapat dikatakan cukup tua, bukan berarti Bank Sumut lelah untuk berkontribusi, ini justru bukti kematangan usia dapat dijadikan momen untuk selalu tumbuh dan terus berkembang bukan hanya di tataran daerah, tetapi juga di kancah nasional," katanya lagi.

Dihadapan Kepala Kantor Cabang Bank Sumut Sidikalang, Edy Primsa Brahmana dan seluruh jajaran staf dan karyawan Charles Bantjin menjelaskan bahwa dalam sebuah perusahaan. Karyawan adalah kunci sukses keberhasilan perusahaan untuk terus tumbuh dan berkembang.

" Oleh karena itu Bank Sumut teruslah berkomitmen untuk melakukan perbaikan dalam pengelolaan Sumber Daya Manusia mengembangkan talenta  pegawai salah satunya melalui Program Kompetisi  yang mendukung pengembangan talenta," katanya menutup sambutan.(Gandali)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kasus Gantung Diri di RSJ Tampan Diduga Petugas Jaga Lalai Mengontrol CCTV

Ikut Meriahkan HBP ke-61, Sekda Rohul Hadir di Lapas Pasir Pangarayan

Kejati Riau Geledah Kantor Disdikbud Rohil, Usut Dugaan Korupsi DAK Rp40 Miliar