TANAH KARO, SABTANEWS.COM - Kepala Kejaksaan Negeri Karo Ibu Danke Rajagukguk,S.H,M.Si, bersama Kasi Inteljen, Dona Martinus Sebayang, S.H, M.H melakukan kunjungan silaturahmi ke Kantor Subdenpom 1/2-1 Tanah Karo, di Jalan Jamin Ginting, Desa Raya Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo,pada Rabu 21/1/2025 sekira pukul 07.00 WIB. Dalam Silahturahmi tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri Karo disambut langsung oleh Dansubdenpom, Kapten CPM Agus Setiawan beserta jajaran Subdenpom 1/2-1 Tanah Karo dengan penuh keakraban dan kekeluargaan. Pada kesempatan itu, Kajari Karo menyampaikan apresiasinya atas sambutan Dansubdenpom beserta jajaran dan beliau mengucapkan terimakasih atas kerjasamanya yang baik dengan Kejaksaan Negeri Karo yang telah terjalin selama ini. Beliau juga menegaskan pentingnya sinergi antara Kejaksaan dan Subdenpom 1/2-1 Tanah Karo dalam rangka mendukung penegakan hukum di Wilayah Hukum Tanah Karo, ujar Kajari Karo, Ibu Danke Rajagukguk,S.H,M.Si. Sementara itu, Dansubdenpom, Kapten...
SABTANEWS COM - HUMBAHAS - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas/Rutan,Tim Satopspatnal Kemenkumham Sumatera Utara melaksanakan Sidak pada Rutan Kelas IIB Humbang Hasundutan, Senin (28/10/2024).
Dalam sidak kali ini Tim Satopspatnal Kanwil Kemenkumham Sumut melakukan Razia Insidentil pada 7 (tujuh) kamar hunian yang dipilih secara acak, Selain itu mereka juga melakukan penggeledahan di beberapa fasilitas Rutan Humbang Hasundutan, seperti mesjid, gereja, ruang pangkas dan juga kantin.
Setelah melakukan razia, Tim juga melakukan tes urine terhadap 16 orang warga binaan yang dipilih secara acak dengan hasil keseluruhan negatif.
Adapun hasil dari penggeledahan ditemukan beberapa benda terlarang seperti Pisau rakitan, mancis, gunting dan barang lainnya yang tidak diperbolehkan berada di dalam kamar hunian namun tidak ditemukan narkotika dan sejenisnya.
Josua Ginting selaku ketua tim menyampaikam bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara tiba-tiba untuk memastikan Rutan Humbang Hasundutan bebas dari peredaran narkotika dan juga barang terlarang lainnya.
“Sidak yang kami lakukan secara tiba-tiba ini bertujuan untuk memastikan bagaimana kondisi yang ada di Rutan Humbang Hasundutan, dengan sidak ini dapat kami pastikan Rutan Humbang Hasundutan bebas dari peredaran narkotika dan barang terlarang lainnya,” ungkapnya.
Sahat Parsaulian selaku Karutan Humbang Hasundutan mengucapkan terima kasih kepada tim yang hadir dalam kegiatan ini.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada Tim Satopspatnal Kanwil Sumut yang sudah melakukan sidak di Rutan ini, kami berharap dengan kegiatan ini kami dapat lebih berkomitmen bahwa Rutan Humbang Hasundutan Zero Halinar" Ungkap Sahat.
Semoga dengan adanya kegiatan ini, Rutan Humbang Hasundutan lebih meningkatkan Integritas dalam melayani masyarakat baik terhadap warga binaan maupun masyarakat luar. Dan terus memastikan Rutan Humbang Hasundutan Zero Halinar. (H.S)
Komentar
Posting Komentar