PEKANBARU, SABTANEWS.COM — Kasus yang menjerat Kepala Cabang Dinas Pendidikan (Kacabdisdik) Wilayah III, Aldela, S.Ag., M.Pd.I, tidak berdiri sendiri. Perkara ini bermula dari dugaan pungutan liar (pungli) yang menyeret nama Aldela dalam konteks penanganan surat pengaduan salah satu LSM terkait dugaan penyelewengan Dana BOS Tahun 2021–2022, periode saat Indonesia masih berada dalam situasi pandemi Covid-19. Berdasarkan keterangan kuasa hukum Aldela, Jaka Marhen, SH, surat LSM tersebut tidak hanya ditujukan kepada 13 Kepala Sekolah SMA/SMK di Kabupaten Kampar, tetapi juga tembusannya masuk ke Aldela selaku Kacabdisdik Wilayah III Tambang yang wilayah kerjanya meliputi Kampar, Pekanbaru, dan Rokan Hulu. Menindaklanjuti surat tersebut, Aldela kemudian menyurati 13 kepala sekolah untuk meminta klarifikasi apakah benar mereka menerima surat pengaduan dari LSM dimaksud. Dalam klarifikasi itu, seluruh kepala sekolah menyatakan benar menerima surat dan meminta dimediasi untuk menyelesaika...
SABTANEWS COM - BENGKALIS - Pemerintah kecamatan Bengkalis melaksanakan rapat terkait persiapan MTQ ke 56 tahun 2024, tingkat kecamatan Bengkalis yang digelar pada 1 juli 2024 di halaman kantor Camat.
Rapat tersebut dipimpin oleh camat Bengkalis Taufik Hidayat didampingi Danramil 01 Bengkalis diwakili oleh Serma Rudi Hariyanto, Kapolsek Bengkalis di wakili Oleh Aiptu Yan, Ketua LPTQ kecamatan Junaidi, seluruh Kepala Desa dan Pejabat (PJ) serta Lurah.
Camat Bengkalis Taufik Hidayat menyampaikan dalam pidatonya, untuk MTQ tingkat kecamatan Bengkalis akan dilaksanakan pada 1 juli 2024 mendatang.
"Kami minta kepada seluruh desa untuk menyelesaikan kegiatan MTQ sebelum acara di tingkat kecamatan di mulai dan mengirimkan nama nama peserta," pinta camat
Camat juga membentuk panitia pelaksana MTQ tingkat kecamatan yang diketuai oleh H. Junaidi, wakil ketua Sekcam kecamatan, Fitra Rama. Seketaris Kasi kesosbud Painiwan. Bendahara Cahyo Nugroho.
"Kami minta kepada panitia pelaksana untuk membentuk secepatnya seksi seksi agar segala persiapan dimantapkan dan berjalan lancar sehingga acara nantinya meriah sukses dan aman," pinta Camat.(Red)
Komentar
Posting Komentar