PEKANBARU, SABTANEWS.COM — Sekretaris Umum DPP Solidaritas Pers Indonesia (SPI), Sabam Tanjung, menyampaikan apresiasi tinggi terhadap langkah Ketua Umum Badan Kerja Sama Organisasi Wanita (BKOW) Provinsi Riau, Adrias Hariyanto, yang menginisiasi perhelatan Tari Zapin massal dengan busana Kebaya Labuh Kekek melibatkan ribuan penari perempuan. Kegiatan tersebut dinilai bukan sekadar pertunjukan seni, melainkan gerakan kolektif pelestarian jati diri Melayu yang layak dicatat sebagai peristiwa budaya besar. “Ini bukan hanya soal jumlah penari, tetapi tentang pesan budaya, identitas, dan keteladanan perempuan Melayu. Kegiatan ini patut diapresiasi dan didorong untuk masuk dalam catatan Museum Rekor Indonesia (MURI),” ujar Sabam Tanjung. Pantauan di lapangan menunjukkan kesiapan teknis terus dimatangkan. Sebuah pentas berukuran sekitar lebar 10 meter dan panjang 5 meter telah berdiri di tengah Jalan Gajah Mada, Pekanbaru. Para pekerja tampak sibuk melakukan dekorasi sejak sehari jelang...
SABTANEWS COM - HUMBAHAS - Bencana tanah longsor akibat hujan deras menuju jalan ke kabupaten Samosir Desa Janjiraja sempat tertutup total oleh material batu dan tanah. Kejadian tanah longsor di sertai longsor material batu pada hari rabu membuat masyarakat mengungsi.
Akibat tanah longsor dan material batu di beberapa lokasi, lahan pertanian masyarakat mengalami kerugian.
Menurut keterangan Kepala Desa Tipang, Juanda Sihombing yang di hubungi melalui WhatsApp, akibat longsor tersebut Pondasi jembatan rusak tergerus akibat curah hujan, Selasa, (25/02/2025).
Dampak bencana longsor, beberapa jalan hanya bisa dilewati roda dua dan dikerjakan dengan tenaga swadaya masyarakat yang di fasilitasi oleh kades.
Juanda Sihombing berharap dampak dari bencana longsor, memohon untuk segera di buatkan anggaran pembangunan jembatan baru.
“Memang kemarin sudah di survei oleh dinas terkait” BPBD, PUTR dan DPRD Poltak Purba,” jelas Juanda.
Direncanakan akan dibuatkan gorong-gorong siap pasang secepat nya,” jelasnya.
Tinggal menunggu persetujuan dari Bupati, melihat situasi saat ini perlu segera di perhatikan, tambahnya.
Menurut Kepala Desa Tipang, Juanda Sihombing, situasi saat ini sudah aman, tapi warga masih ada yang mengungsi.
“Mengungsi dalam arti masih tinggal di tempat keluarga dekat, melihat situasi atau pengerjaan penanganan material lumpur belum selesai Paskah bencana longsor,” tutupnya.(H.S)
Komentar
Posting Komentar