Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari April 27, 2024

Langkah Prajurit di Ujung Negeri: Satgas TNI Gelar Operasi Teritorial Kesehatan di Kampung Wombru

MAGE'ABUME , SABTANEWS.COM — Dalam balutan udara dingin dan sunyi khas pegunungan Papua, semangat pengabdian tidak pernah padam. Satgas Yonif 700/Wira Yudha Cakti melalui Pos Pintu Jawa kembali menorehkan kisah kemanusiaan yang heroik dan menyentuh hati. Di tengah medan berat dan akses terbatas, mereka membawa terang harapan melalui pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat pedalaman. (4 Juli 2025). Dipimpin langsung oleh Danpos Pintu Jawa, Letda Inf Risal, kegiatan ini dilaksanakan di Kampung Wombru, Distrik Mage’abume, dan dihadiri oleh warga dari berbagai kampung sekitar. Dua pasien menjadi potret nyata kebutuhan dan harapan masyarakat akan layanan kesehatan: Etinus, warga Kampung Wombru yang mengeluhkan sakit kepala menahun, serta Mama Yesina, seorang ibu dari Kampung Kembru yang datang dari jauh demi mendapatkan perawatan. Dalam suasana yang hangat meski dikelilingi rimbun pegunungan, para prajurit bergerak cepat dan sigap, menjadikan honai warga sebagai tempat layanan keseha...

Dalam Rangka Hut ke 44, Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Riau Gelar Webinar Kesehatan Bersama dr Boyke

PEKANBARU, SABTANEWS.COM - Dalam rangka Hut ke 44 Yayasan Kemala Bhayangkari Tahun 2024, pengurus Bhayangkari Cabang Riau menggelar Webinar Kesehatan dengan tema "Peran Penting Ayah Dalam Mencegah Penyimpangan Seksual" yang digelar di Aula Tribrata Lantai, 5 Mapolda Riau, Sabtu (27/04/2024) pagi, sekitar pukul 09.00 Wib. Acara yang menghadirkan bintang tamu dr H Boyke Dian Nugraha, SpOG MARS dan dipandu oleh Moderator Zahra Muhammad M Psi Psikolig RS Awal Bros Panam Pekanbaru ini dibuka langsung oleh Ketua Cabang Bhayangkari Riau, Ny Nindya M Iqbal serta dihadiri Kapolda Riau, Irjen Pol Mohaammad Iqbal selaku Pembina Yayasan Kemala Bhayangkari. Dalam sambutannya Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal mengatakan apapun profesi bapak ibuk sekalian, keluarga adalah hal yang menjadi pilar utama. Oleh karena itu, ia selaku Kepala Kepolisian Daerah Riau juga sebagai pembina Yayasan Kemala Bayangkari, sebagai abang, kakak senior, ia pasti akan men-support Ibu ketua, fully support, j...

Wujudkan Rumah Layak Huni, Babinsa Koramil 0808/09 Sutojayan Bantu Bangun Rumah Warga Binaannya

BLITAR, SABTANEWS.COM  - Sebagai wujud kepedulian, Sertu Buadi Babinsa Koramil 0808/09 Sutojayan bersama warga masyarakat, melaksanakan kegiatan gotong royong membantu membangun rumah warga kurang mampu atas nama Bapak Paimo, yang berlokasi di Lingkungan Wonorejo RT. 01 RW. 03 Kel. Kalipang Kec. Sutojayan Kab. Blitar, Sabtu (27/4/2024). Dengan aktif pada kegiatan ini, Sertu Buadi menunjukkan komitmennya dalam mendukung upaya warga binaannya, untuk memiliki tempat tinggal yang layak huni. Danramil 0808/09 Sutojayan Kapten Cba Yudi Antonik saat ditemui di tempat terpisah mengungkapkan, "Keterlibatan Sertu Buadi dalam kegiatan gotong royong membantu membangun rumah warga kurang mampu ini, mencerminkan adanya sinergi yang baik antara Babinsa dan warga masyarakat, dalam membantu meningkatkan kesejahteraan sosial di wilayah binaannya," ujarnya. Kegiatan gotong royong membantu membangun rumah warga kurang mampu ini, merupakan salah satu wujud nyata dari semangat kekompakan dan keber...

Satgas Yonif 122/TS Bersama Masyarakat Distrik Waris Papua Laksanakan Karya Bhakti Bersihkan Kampung

Kabupaten Keerom, SAVTANEWS.COM  - Wujud kehadiran dan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, Satgas Pamtas Yonif 122/TS kali ini bersama masyarakat membantu membersihkan halaman Kampung Ampas, Distrik Waris, Papua. Sabtu (27-04-2024).  Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan di perbatasan, Satgas Pamtas Ri-Png Yonif 122/TS melaksanakan karya bhakti, dalam keterangan Danpos Ampas Letda Inf Togu Panjaitan personel Pos Ampas harus berdampak bagi masyarakat Papua  dengan membantu masyarakat agar menjaga kebersihan lingkungan Kampung Ampas. Seperti penekanan, Dansatgas Yonif 122/Tombak Sakti Letkol Inf Diki Apriyadi. S.Hub. Int. bahwa seluruh personel Pos jajaran Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 122/Tombak Sakti harus selalu berbuat yang terbaik, tulus dan ikhlas kepada masyarakat di wilayah binaan masing-masing.  Hadirnya personel Pos Ampas Satgas Yonif 122/TS dalam setiap kegiatan disambut baik oleh masyarakat sangat senang dan semangat bapak Mathias meng...

Patroli Patok Pos Oepoli Pantai Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Dalam Jaga Kedaulatan Negara

Netemnanu, NTT, SABTANEWS.COM - Amankan Patok Batas Negara, Pos Oepoli Pantai Satgas Yonkav 6/Naga Karimata laksanakan Kegiatan Rutinitas dalam menjaga patok negara agar tidak Bergeser ataupun berubah, Sabtu (27/4/2024) Ditengah kondisi hujan yang Ekstrim, Pos Oepoli Pantai Satgas Yonkav 6/Naga Karimata Rutin laksanakan Patroli Patok dalam menjaga Kedaulatan Negara. Ditengah tengah cuaca yang ekstrem, dan kondisi cuaca yang kurang mendukung Prajurit Yonkav 6/Naga Karimata akan tetap berupaya untuk sampai ditujuan patok, apapun rintangan yang dihadapi Prajurit Yonkav 6/Naga Karimata mengerahkan seluruh kemampuan bahkan jiwa dan raga untuk menjaga batas-batas negara demi kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia Danpos Oepoli Pantai Letda Kav M. Dynno Afrianto Bakri mengatakan "Seperti penekanan Dansatgas Yonkav 6/Naga Karimata, bahwa tugas pokok Satgas Yonkav 6/Naga Karimata adalah menjaga keutuhan wilayah perbatasan darat RI RDTL, dengan menciptakan suasana Kondusif dan aman d...

Jajaran Polsek Rambah Hilir Kembali Ringkus Dua Orang Pelaku Dugaan Tindak Pidana Peredaran Narkotika Jenis Sabu

SABTANEWS COM - ROHUL - FA dan AB yang merupakan warga desa Rambah Hilir terpaksa berhadapan dengan Kepolisian Sektor Rambah Hilir akibat memiliki, menyimpan, menguasai dan menjual Narkotika jenis Sabu dengan berat kotor 6,66 gram. FA dan AB berhasil diamankan oleh Polsek Rambah Hilir di kebun kelapa sawit milik  FA yang berada di Dusun Surau Tinggi Utara Desa Rambah,  Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, (26/04/2024) Diterangkan oleh Kapolres Rokan Hulu, AKBP. Budi Setiyono melalui Kapolsek Rambah Hilir, Ipda Jonnes, bahwa sebelum melakukan penangkapan, dirinya telah lebih dulu mendapatkan laporan dari warga sekitar yang mengabarkan bahwa di lokasi tersebut marak terjadi transaksi peredaran bahkan pesta Narkoba. "Berdasarkan informasi dari masyarakat bahwa di daerah tersebut sering dilakukan transaksi atau pun pesta narkotika, dan untuk menyikapi hal tersebut Tim dari Polsek Rambah Hilir melakukan Penyelidikan yang di Pimpin langsung Oleh Kapolsek dan Ti...

Pekanbaru Raih Juara Umum di MTQ XLII Provinsi Riau Muflihun S.STP M.AP Berikan Apresiasi

Kota Pekanbaru menerima piala penghargaan juara umum dalam lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-42 tingkat Provinsi Riau  PEKANBARU, SABTANEWS.COM - Usai bertanding di Kota Dumai, Kota Pekanbaru akhirnya berhasil meraih juara umum dalam lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-42 tingkat Provinsi Riau, Sabtu (27/4/2024).  Kota Pekanbaru berhasil meraup poin tertinggi mengungguli 11 kabupaten dan kota di Provinsi Riau. Kemenangan ini tertuang dalam surat keputusan nomor: Kpts 11/DH/MTQ-XLII/D/IV/2024 yang ditandatangani Ketua Dewan Hakim, Mawardi M Saleh, tanggal 27 April 2024, di Kota Dumai.  Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP, mengapresiasi atas capaian tersebut. Ia mengucapkan selamat kepada kafilah yang telah bertanding di ajang MTQ tingkat Provinsi Riau ini.  "Alhamdulillah, Pekanbaru berhasil meraih juara umum pada MTQ Riau ke-42 ini. Dua tahun terakhir Pekanbaru hanya meraih juara dua," ujar Muflihun.  Ia juga mengucapkan terimakasih ...

Seminar Nasional Hukum Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Persada Bunda Mengambil Tema Pembaharuan Hukum Pidana di Indonesia ' Tantangan dan Peluang '

PEKANBARU, SABTANEWS..COM -- Bertempat di Hotel Prime Park   Jl. Jend. Sudirman No.3 Blok A, Simpang Tiga, Kec. 0 Raya, Kota Pekanbaru, provinsi Riau,  Yayasan Pendidikan Persada Bunda , sekolah tinggi Ilmu Hukum melaksanakan kegiatan ' Seminar Nasional Hukum, mengambil Thema ' Pembaharuan Hukum Pidana di Indonesia , Tantangan dan Peluang ( Sabtu 27/04/2024) Merujuk dari pemberlakuan hukum Pidana terbaru yang dicetuskan pemerintah ternyata membawa dampak yang signifikan bagi mahasiswa / mahasiswi Persada Bunda. Awalnya lewat diskusi mahasiswa / mahasiswi Persada Bunda dalam menyikapi banyaknya perbedaan undang- undang hukum Pidana terbaru, sehingga menyimpulkan kesepakatan bersama untuk melaksanakan diskusi yang mengundang tiga orang narasumber sekaligus pakar hukum pidana, ucap Revan Maruli Christianto  Sitohang ( ketua panitia) Dalam diskusi internal mahasiswa / mahasiswi Persada Bunda, dengan materi pembahasan Undang- undang Pidana terdahulu sangatlah bertolak bel...

Puncak Peringatan HBP ke-60, Kepala Kanwil Kemenkumham Riau Serahkan Penghargaan kepada Pegawai dan UPT Pemasyarakatan Berprestasi

PEKANBARU, SABTANEWS.COM – Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) ke-60, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau, Budi Argap Situngkir menyerahkan penghargaan kepada pegawai dan Unit Pelaksana Teknis berprestasi dan berdedikasi tinggi di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau. Penyerahan penghargaan ini dilakukan saat upacara peringatan HBP yang digelar di lapangan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pekanbaru, Sabtu (27/4/2024). Kakanwil Budi Argap Situngkir yang didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan Muhammad Ali Syeh Banna, Kepala Divisi Keimigrasian Mas Arie Yuliansa Dwi Putra dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Edison Manik menyerahkan penghargaan kepada pegawai, warga binaan, dan UPT Pemasyarakatan yang berprestasi. Penghargaan yang diberikan terdiri dari berbagai kategori yaitu Bidang Keamanan, Bidang Pembinaan, dan Bidang Kehumasan. Lapas Kelas IIA Taluk Kuantan, Lapas Kelas IIB Selatpanjang dan Lapas Kelas IIB Pasir Pangara...

Partai NasDem Buka Pendaftaran Calon Kepala Daerah 1-7 mei 2024

PEKANBARU, SABTANEWS.COM - Geliat Pelaksanaan Pemilihan Umum kepala daerah pada November 2024 nanti sudah mulai terasa, baliho - baliho bakal calon mulai bertebaran, begitu juga dengan partai partai politik mulai melakukan penjaringan melalui pendaftaran bakal calon, hal serupa juga akan dilakukan oleh Partai NasDem di Provinsi Riau, secara resmi DPW Partai NasDem Provinsi Riau dan seluruh DPD Kabupaten/Kota akan membuka pendaftaran untuk Bakal Calon Gubernur/Wakil Gubernur , Walikota/Wakil Walikota dan Bupati/Wakil Bupati pada Tanggal 1 s/d 7 Mei 2024, pendaftaran dan pengambilan formulir dapat dilaksanakan di Kantor DPW dan DPD Partai NasDem. Sekretaris DPW Partai NasDem Provinsi Riau, Yopi Arianto,'membenarkan hal tersebut, Yopi menyampaikan, pembukaan dan pelaksanaan pendaftaran dilakukan berdasarkan instruksi DPP melalui Surat yang dikirimkan kepada DPW seluruh Indonesia perihal pembukaan pendaftaran calon calon kepala daerah dan wakil kepala daerah, pendaftaran ini terbuka un...

Kepala Rombongan di PT SPP di Peranap Mempekerjakan Anggota Tanpa Mengurus BPJS

SABTANEWS COM - INHU - Kejadian sadis pada sabtu malam 20 April 2024 Penganiayaan pengeroyokan hingga korban mengalami luka berat, dilakukan oleh diduga pelaku anggota dari Bapak Eni selaku kepala rombongan (KR), "Terhadap diduga korban anggota Bapak Toni selaku kepala rombongan (KR) yang bekerja di tempat yang sama di divisi satu (1) PT SPP wilayah peranap, kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau. Diduga Pelaku Kembali Mendatangi Rumah Korban Sambil Membawa benda Sajam pada sabtu malam itu sekira pukul 11.15 wib setelah mati lampu PT SPP di divisi satu. Berawal informasi dari Bapak Wena Hia selaku keluarga Korban menjelaskan kepada Athia selaku awak media bahwa Noitoloni alias Bapak Weni Hia dikeroyok dan dibacok, lalu ke puskesmas peranap dan ke RSUD Teluk Kuantan pada minggu 21 April 2024. kemudian Bapak Wena menyuruh Awak media datang ke RSUD Teluk Kuantan akan itu monitoring dan ketemu dengan korban pada Minggu 21 April 2024. Pada selasa 23 April 2024, Pihak RSUD...

Peringati Hari Jadi Dumai Ke-23, Pimpinan DPRD Inginkan Warga Terus Jaga Kebersamaan Dan Jaga Persaudaraan

DUMAI, SABTANEWS.COM  – Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Dumai ke 23 Tahun, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)  Kota Dumai menggelar rapat Paripurna DPRD Kota Dumai, Rabu (27/4) di Ruang Rapat Paripurna, Sekretariat DPRD Kota Dumai. Rapat Paripurna dipimpin langsung Pimpinan DPRD Kota Dumai Mawardi, yang juga turut dihadiri Gubernur Riau dalam hal ini diwakili oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Sekretariat Daerah Provinsi Riau Joni Irwan, Ketua DPRD Riau yang diwakili oleh Anggota DPRD Provinsi Riau dapil Dumai Abdul Kosim, Wali Kota Dumai dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Dumai Indra Gunawan, serta Jajaran Forkopimda Kota Dumai. Rapat Paripurna memperingati HUT Kota Dumai ke-23 tahun diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya yang selanjutnya acara langsung dipimpin oleh Pimpinan DPRD Kota Dumai Mawardi. Mawardi mengungkapkan bahwa Kedatangan para hadirin disidang paripurna tersebut mempunyai nilai yang sangat berarti bagi kami...

Irwan Suryadi, Terkait Penerimaan CPNS dan PPPK Pekanbaru Menunggu Persetujuan Prinsif dari Kemenpan RB

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru Irwan Suryadi  PEKANBARU, SAVTANEWS.COM - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang diajukan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, kini sudan mendapat persetujuan prinsip dari Kemenpan RB.  "Dari Menpan nya baru persetujuan prinsip terhadap jumlahnya saja, rincian (formasi) belum," ungkap Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru Irwan Suryadi, Jumat (26/4/2024).  Ia menyampaikan, terdapat sebanyak 250 formasi CPNS dan 350 formasi PPPK yang sebelumnya diajukan ke Kemenpan RB.  "Untuk CPNS, formasi yang diusulkan hanya teknis. Sedangkan untuk PPPK formasinya guru, teknis dan kesehatan," ucapnya.  Terpisah, Kepala Bidang Pengadaan Pemberhentian dan Informasi Ahmad Nurdinsyah menambahkan, untuk jadwal dan pelaksanaan penerimaan CPNS dan PPPK tahun 2024 masih menunggu keputusan Ke...

Berkat Dukugan Dari Jajaran Pemkab dan Doa Masyarakat, Plt Bupati Meranti H Asmar Terima Penghargaan Most Inspiring Figure 2024

SURABAYA, SABTANEWS.COM – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti AKBP (Purn) H. Asmar menerima penghargaan dari Indonesia Award Magazine (IAM) untuk kategori Most Inspiring Figure 2024. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Direktur Kelayakan IAM Ketut di Hotel Mercure Surabaya, Jumat (26/4/2024). Selain Plt Bupati Asmar, penghargaan juga diberikan kepada Anggota DPD RI Dapil Jawa Timur, Kapolda Jawa Timur, para Direktur di jajaran Polda Jawa Timur, dan sejumlah Kapolres. Selain itu juga ada para owner, CEO dan direktur perusahaan swasta dalam dan luar negeri. H. Asmar mengucapkan terima kasih atas kepercayaan dan penghargaan yang diterimanya tersebut. Menurutnya hal itu berkat dukugan dari jajaran Pemkab dan doa masyarakat di Kepulauan Meranti. “Alhamdulillah saya senang berada di sini malam ini, dan tentunya ini akan menjadi penyemangat bagi saya untuk terus melanjutkan pengabdian kepada masyarakat,” kata Asmar. Lebih jauh dia menegaskan, dirinya bertekad untuk memban...

Dalam Rangka Mempersiapkan Kunjungan PM Singapura, Presiden Jokowi Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Singapura

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam keterangannya usai pertemuan menyebut bahwa kunjungan Menlu Vivian adalah dalam rangka mempersiapkan kunjungan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong pada Senin (29/4) mendatang. JAKARTA, SABTANEWS.COM -- Presiden Joko Widodo menerima kunjungan kehormatan Menteri Luar Negeri (Menlu) Singapura Vivian Balakrishnan beserta delegasi di Istana Merdeka, Jakarta, pada Jumat, 26 April 2024. Menteri Luar Negeri Retno Marsudi dalam keterangannya usai pertemuan menyebut bahwa kunjungan Menlu Vivian adalah dalam rangka mempersiapkan kunjungan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong pada Senin (29/4) mendatang. “Inti dari pertemuan baik dengan saya maupun kunjungan kehormatan kepada Bapak Presiden adalah untuk persiapan kunjungan Perdana Menteri Singapura ke Indonesia pada hari Senin 29 April dalam rangka Leader’s Retreat,” ujar Menlu Retno kepada awak media. Menlu Vivian juga mengatakan bahwa kunjungan PM Lee ke Indonesia merupakan satu dari k...

Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/TK Ajar Pendidikan Jasmani Kepada Siswa Perbatasan

SANGGAU, SABTANEWS.COM - Dalam rangka membina dan mengajari siswa perbatasan tentang akan pentingnya olahraga, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/TK melaksanakan kegiatan mengajar pendidikan jasmani bagi siswa perbatasan. Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 16/TK Pos Guntembawang yang dipimpin oleh Prk Kiki dan Prt Caturr melaksanakan kegiatan gadik untuk  Siswa/Siswi SDN 16/ Gun Jemak di dsn. Guntembawang Ds. Suruh Tembawang  kec. Entikong Kab. Sanggau Prov. Kalbar. Jumat (26/4/2024) Kegiatan gadik ini kami laksanakan di perumahan guru yang kosong di karenakan bangunan SDN/16 Gun Jemak yang sedang dalam tahap renovasi dan kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap hari Senin sampai Jumat untuk membantu memberikan ilmu serta memberikan wawasan kebangsaan dan melatih olahraga dan mengajarkan tentang hidup sehat dan bersih guna menciptakan SDM yang memiliki potensi untuk mempersiapkan diri terhadap masa depan. Guru SDN 16/ Gun Jemak sangat senang dan merasa terbantu akan hadirnya ...