PEKANBARU, SABTANEWS.COM – Satuan Reserse Narkoba Polresta Pekanbaru kembali menggerebek kampung narkoba yang dikenal dengan sebutan Kampung Dalam atau Kadal. Hal tersebut dalam rangka operasi rutin yang digelar pada Sabtu (10/1/2026) malam, polisi mengamankan sepasang pria dan wanita beserta barang bukti narkotika. Penggerebekan dilakukan di Jalan Kampung Dalam, Kelurahan Kampung Dalam, Kota Pekanbaru, menyusul informasi masyarakat terkait adanya aktivitas transaksi jual beli narkoba di kawasan tersebut. Kasat Narkoba Polresta Pekanbaru, Kompol Mochammad Jacub N. Kamaru, mengatakan operasi itu merupakan bagian dari upaya berkelanjutan kepolisian dalam memberantas peredaran narkotika, khususnya di wilayah yang selama ini dikenal rawan.l “Tim menerima informasi adanya bandar yang sedang bertransaksi. Setelah dilakukan penyisiran, anggota mendapati dua orang sesuai ciri yang dilaporkan sedang duduk di atas sepeda motor,” kata Kompol Jacub, Minggu (11/1/2026). Kedua terduga pelaku ya...
Sinergitas TNI Polri, Kapolres Dairi Beri Kejutan Kepada Dandim 0206 Dairi yang Sedang Berulang Tahun
SABTANEWS COM - SIDIKALANG - Sinergitas antara TNI dan Polri, Kapolres Dairi, AKBP Agus Bahari, PA, SIK, SH, M.Si memberikan kejutan kepada Dandim 0206 Dairi, Letkol Goklas Silaban di hari ini sedang berulang tahun, Rabu (13/11/2024).
Didampingi para PJU, Kapolres Dairi memberikan kejutan langsung memberikan kejutan dengan membawa sebuah kue ulang tahun kepada Dandim.
Dandim yang ditemani sang istri merasa terkejut sekaligus terharu atas kejutan yang diberikan keluarga besar Polres Dairi.
Dandim pun tak lupa mengucapkan terimakasih atas kejutan yang sudah diberikan. Dandim pun berharap, sinergitas antara TNI Polri dapat terlaksana dengan baik, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kabupaten Dairi.
"Saya mengucapkan terimakasih atas kejutan yang diberikan Polres Dairi. Semoga silaturahmi kita dapat berjalan baik, dan kedepan kita bisa saling bersinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban, " tutup Dandim.(Gandali)
Komentar
Posting Komentar