MAGE'ABUME , SABTANEWS.COM — Dalam balutan udara dingin dan sunyi khas pegunungan Papua, semangat pengabdian tidak pernah padam. Satgas Yonif 700/Wira Yudha Cakti melalui Pos Pintu Jawa kembali menorehkan kisah kemanusiaan yang heroik dan menyentuh hati. Di tengah medan berat dan akses terbatas, mereka membawa terang harapan melalui pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat pedalaman. (4 Juli 2025). Dipimpin langsung oleh Danpos Pintu Jawa, Letda Inf Risal, kegiatan ini dilaksanakan di Kampung Wombru, Distrik Mage’abume, dan dihadiri oleh warga dari berbagai kampung sekitar. Dua pasien menjadi potret nyata kebutuhan dan harapan masyarakat akan layanan kesehatan: Etinus, warga Kampung Wombru yang mengeluhkan sakit kepala menahun, serta Mama Yesina, seorang ibu dari Kampung Kembru yang datang dari jauh demi mendapatkan perawatan. Dalam suasana yang hangat meski dikelilingi rimbun pegunungan, para prajurit bergerak cepat dan sigap, menjadikan honai warga sebagai tempat layanan keseha...
Sabtanews.com, Bandung - Dalam rangka nemeriahkan hari kemerdekaan Indonesia ke 78, warga Perumahan Tanjungsari Permai RW 07 Desa Raharja Kabupaten Sumedang, mengadakan acara puncak kreasi seni, Sabtu(2/9/23). Sorak-sorai dukungan dan antusias para penonton yang menyaksikan turut memeriahkan acara puncak kreasi tersebut. Dari pantauan awak media, Malam puncak kreasi ini juga dihadiri oleh Kuwu Desa Raharja Kabupaten Sumedang, Kusnadi dan RW 07 Agus Hidayat. Dikesempatan ini, Kusnadi selaku Kuwu Desa Raharja mengapresiasi adanya acara malam puncak kreasi seni ini terlebih lagi dalam rangka membangkitan serta mempertahankan seni budaya negeri. Acara kegiatan ini mengusung tema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju, para pemuda Perumahan Tanjungsari Permai serta panitia berharap dengan adanya acara ini sebagai upaya penguat dan membangkitkan seni budaya Indonesia sekaligus memotivasi generasi muda dalam mencintai seni budaya yang ada dalam negeri. Ragam kreasi seni tradisiona...